Yups Australia, inilah Negara yang dijadikan kami (PT.Tigaraksa Satria) tujuan family holiday tahun 2010, dengan berbagai syarat, komitmen, prestasi, bahkan bercucuran darah (*lebay) untuk mencapainya . Target untuk sampai ke Aussie berupa Unit, dimana unit tersebut adalah hasil penjualan di tahun 2010 oleh masing-masing Bussines Assosiate (bahasa awam nya marketing), total unit yg harus di capai adalah 1.750 unit, kalau di coversi ke nilai penjualan kita senilai (kurang lebih 350.000.000 rupiah sajah) dalam waktu 9 bulan, nah tinggal di bagi berdasarkan rasio deh, klo ngebayangin totalnya bikin gak nafsu makan, hidup gak tenang, di kejar2 kerjaan, mulut sampe berbusa buat presentasi, bolak balik ke customer kayak setrikaan, fiuhhh panjang lah perjalanannya, tp itu semua di lakukan dengan enjoyed and keep focus, InsyaAllah tercapai.
Tapi... bayangin lagi, yg di jual setotal 350jt itu buku looohhhh, masyaAllah, harga nya sudah sama seperti harga rumah cluster tipe terkecil di pinggiran jakarta, balik lagi Tekad Bulat, Impian.. yang membuat aku yakin dapat terbang ksana, (terpikir olehku) terbayarkan lah semua perjuangan selama ini, degan berlibur 4 hari 3 malam di australia (sambil terus visualisasi hal tsb)
Nah, Gambar ETL ConFerence ini, Mas abrar (sahabat di kantor) memberikan aku poster ini, supaya aku bisa menjadi salah satu the best from indonesia, minimal the Best SA, meski menurutku suatu hal yg mustahil, hehhe, gambar tsb ku pasang di dinding dengan beberapa deretan impian, dan goal setting di 2010, diantaranya sejajar dengan impian pernikahan, mobil, dan rumah, hehehe duniawi banget yah gw, kalau kata suami, daftar impianku gak ada nilai investasi pendidikannya, harusnya yang di masukan ke dlm list impian, lulus S1, lanjut S2, jadi pembicara seminar, mempunyai sekolah atau play grup. hahaha, secara umurku masih 26 th, terlalu berat mikir jangka panjang, pingin nya senang2 teeeruss, manusiawi lah yaw.. ;-)
Di Sydney ini tempat piala para juara-juara dari Educational Technology di berikan kepada para SA (Sales Associate) yang berprestasi, dari seluruh negara di ASIA.
Visualisasi bisa bertemu kanguru secara langsung, kepingin lihat bagaimana ia menyusui anak nya di dalam kantung perutnya, dimana lagi bisa lihat kalau bukan di Aussie, andai saja di kebun binatang ragunan ada, mungkin bukan hanya ribuan warga indonesia yg datang ke ragunan, tetapi bisa jutaan, hahhaha
Melbourne, ketika dimalam hari.. indah nian yaahh, SubhanaAllah..
Pemandangan Pantainya dengan Pasir putih, AllahuAkbar, sungguh luar biasa ciptaan Allah SWT. Aku tahu persis jika kantor mengadakan acara liburan memang benar2 liburan, gak pake susah, gak pake laper, gak pake sengsara, tinggal duduk manis menikmati perjalanan, keindahan alam, liburan yang benar2 liburan. (Tahun 2009 aku ikut terbang ke Padang- Bukit tinggi, 4 hari 3 malam dengan pelayanan VIP, Gratisss)
Si Lumba-lumba!!, disana bisa bertemu dan berkomunikasi dengan lumba-lumba secara langsung, bisa ngasih makan langsung di taman safari atau di dufan juga ada siyh, tp kan itu sdh dilatih, dan di air tawar, di Aussie ini semua lumba2 langsung dari laut, mauuuuuuuuu!!!!!
Namun.. Takdir berkata lain, apa yang sudah ku kerjakan selama ini tidak membuahkan hasil sesuai harapan, unit ku kurang 500-an, sebenarnya bisa ku usahakan dalam 2 bulan (sept-oct), sementara di bulan september aku harus mempersiapkan segala sesuatu nya tuk pernikahan di bln october, sehingga meguras banyak waktu, tenaga dan biaya, alias kerja ku gak focus, dan pupus lah harapan ku. Kali ini PT.Tigaraksa tidak ada dispensasi dalam hal apapun, bahkan teman ku yg kurang 50 unit saja tetap tidak bisa berangkat, peraturan adalah peraturan, tdk bisa dilanggar, padahal tahun2 sebelumnya jika kami kurang unit bisa di konversikan ke rupiah, sehingga kita bisa bayar kekurangannya, mungkin aku adalah 1 dari puluhan BA yang kecewa, secara keseluruhan yang benar2 lulus hanya 13 orang, sisanya yang ikut adalah keluarga dari 13 org tsb, sungguh akhir yang menyedihkan...
di balik itu semua pasti ada hikmahnya, pun se andainya aku lolos, aku tetap tidak bisa menikmati liburan yang amat indah itu tanpa suami tercinta, maklumm... masih aura bulan madu :-)
tanggal 17 november ini mereka semua berangkat ke Aussy, tips jitu selanjutnya, malak-in orang2 yang berangkat ke Aussy, minta Oleh2 yang banyakkk (tetep gak mao rugi!!)
Mungkin suatu hari nanti aku bisa kesana bersama keluarga kecil, karna saat mereka berangkat ke Aussy justru aku mendapatkan hadiah yang tak ternilai, melebihi hasrat ku ke australia.. yaitu... "aku positif hamil".. alhamdulillah...
No comments:
Post a Comment